Budidaya Udang Vaname Bakal Tingkatkan Ekonomi Masyarakat Pesisir Sukamara

Budidaya tambak udang vaname di Kecamatan Pantai Lunci, Kabupaten Sukamara, dinilai menjadi cikal bakal dalam meningkatkan perekonomian masyarakat.

“Budidaya udang vaname ini memberikan rezeki untuk masyarakat yang ada di pantai,” kata Wakil Bupati Sukamara, Ahmadi, Minggu, 3 Januari 2021.

Menurutnya, berkat bantuan dari pemerintah pusat, maka budidaya tersebut dinilai akan meningkatkan ekonomi masyarakat pesisir.

“Bayangkan, untuk 3 kolam tambak masyarakat dengan ukuran sebesar 30×30 saja, udang vaname yang dipanen mencapai 10 ton,” ujar Ahmadi.

Agar potensi budidaya bisa semakin meningkat, Wabup Sukamara mengajak masyarakat untuk bersatu dan bersama-sama dalam mengembangkan potensi yang ada tersebut, baik budidaya udang vaname maupun jenis lainnya.

“Mudah-mudahan dengan semangat ini, masyarakat kita akan lebih giat dan bersemangat untuk bersama-sama membangun budidaya tambak vaname, oleh karena itu kita harus kompak,” tuturnya.

Ahmadi juga mendorong masyarakat yang memiliki modal, bisa melakukan pembudidayaan dengan jumlah besar, namun apabila yang terkendala bisa melakukan semampunya atau berkelompok.

“Ada yang mampu dengan skala besar silakan, ada yang hanya mampu dengan skala kecil atau dengan kelompok-kelompok juga bisa,” tutup Ahmadi.

 

sumber: https://www.borneonews.co.id

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top