Kadis Korsin Ajak Masyarakat Ngada Sediakan Lahan Budidaya Ikan Air Tawar

Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Ngada, Korsin Wea mengajak masyarakat untuk melakukan budidaya ikan air tawar.

Kadis Korsin meminta masyarakat untuk menyiapkan lahan yang bisa dijadikan sebagai kolam untuk budidaya ikan air tawar sehingga bisa memenuhi kebutuhan ikan dalam rumah tangga.

“Kita harus selalu berusaha konsumsi ikan. Dalam setiap kali kita makan. Kalau bisa setiap hari kita makan ikan. Dalam kaitan itu, sumber ikan itu ada laut dan dari ikan air tawar. Saya mengajak kita kalau bisa sisikan sebagaian lahan kita yang punya lahan untuk kembangkan ikan air tawar,” ujar Kadis Korsin saat kegiatan Safari Gemarikan di halaman Kantor Desa Bowali Kecamatan Bajawa Kabupaten Ngada, Selasa (16/6/2020).

Kegiatan tersebut merupakan kerjasama antara Komisi IV DPR RI Julie Sutrisno Laiskodat dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan (DKP) bersama DKP Provinsi NTT, DKP Kabupaten Ngada serta Tim PKK Kabupaten Ngada.

Kadis Korsin menyatakan sampai saat ini masyarakat Ngada masih bergantung pada produksi ikan tangkapan nelayan di laut sedangkan budidaya ikan air tawar masih sangat kurang.

Hal ini menjadi tantangan sendiri bagi DKP Kabupaten Ngada untuk mendorong warga atau kelompok membuat kolam ikan air tawar yang didampingi oleh DKP Ngada.

“Kita selama ini masih belum banyak budidaya ikan air tawar. Lebih banyak masih dari laut yang ditangkap oleh teman atau saudara-saudara kita nelayan,” sebutnya.

Ia menyampaikan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI kerjasama dengan DPR RI Komisi IV melalui Ny. Julie Laiskodat bersama Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi NTT, DKP Kabupaten Ngada serta Tim PKK Kabupaten Ngada memberikan paket bantuan untuk warga di Kabupaten Ngada.

“Ini kerja sama kementerian Kelautan dan Perikanan dengan komis IV DPR RI ibu Julie Laiskodat yang juga ketua penggerak PPK NTT atas rasa peduli terhadap masyarakat di masa pandemi Covid-19,” jelasnya.

Ia menyampaikan pada kesmpatan ini Ny. Julie Sutrisno tidak datang hanya ada dari utusan dari Kementerian melalui koordinator dari DKP Provinsi NTT dan PKK Kabupaten Ngada.

50 KK dapat Bantuan

Sebanyak 50 Kepala Keluarga (KK) Desa Bowali mendapatkan bantuan berupa abon ikan, pentol bakso dari ikan dan ikan segar serta masker.

Kepala Desa Bowali, Frans A. Meo mengatakan jumlah warga Bowali yang menerima bantuan tersebut yaitu 50 Kepala Keluarga.

“Atas nama masyarakat dan pemerintah desa, saya menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah memperhatikan masyarakat Bowali,” ujarnya.

Ia mengatakan bantuan yang telah diberikan kepada warga Bowali merupakan berkat kerjasama anggota DPR RI Ny. Julie Sutrisno Laiskodat dengan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI, DKP Provinsi serta DKP Kabupaten juga Tim PKK Kabupaten Ngada

Ia mengaku bangga dan senang karena masyarakat sudah mendapatkan bantuan tersebut.

 

Sumber: https://kupang.tribunnews.com/

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top